
Silaturahmi Insan Balap Sepeda Bersama Gubernur DKI Jakarta
Jakarta, 10 April 2025 – Dalam suasana penuh kehangatan, insan balap sepeda DKI Jakarta menggelar acara silaturahmi bersama Gubernur DKI Jakarta, Bapak Pramono Anung. Acara ini berlangsung di Jakarta International Velodrome sebagai ajang diskusi sekaligus apresiasi terhadap perkembangan olahraga balap sepeda di Jakarta.
Ketua Umum ISSI DKI Jakarta, Bapak Novian Herbowo, didampingi oleh Wakil Ketua Umum Bapak Rama Danindro serta jajaran Pengurus Provinsi, turut hadir menyampaikan berbagai perkembangan cabang olahraga balap sepeda di wilayah DKI Jakarta. Dalam kesempatan tersebut, disampaikan capaian prestasi, tantangan yang dihadapi, serta harapan ke depan dalam pembinaan atlet dan pengembangan fasilitas olahraga.
Bapak Gubernur Pramono Anung menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap para atlet balap sepeda binaan DKI Jakarta. Beliau berharap prestasi para atlet terus meningkat dan mampu membawa nama baik Jakarta di kancah nasional maupun internasional.
Turut hadir pula Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia, Bapak Raja Sapta Oktohari, yang menekankan pentingnya dukungan terhadap infrastruktur olahraga. Ia berharap agar Jakarta International BMX Track di Pulomas dapat segera direnovasi agar sesuai dengan standar internasional UCI (Union Cycliste Internationale), demi menunjang proses pembinaan atlet secara optimal.
Acara ini menjadi momentum penting untuk mempererat sinergi antara pemerintah daerah, organisasi olahraga, dan seluruh pemangku kepentingan dalam mendorong kemajuan olahraga balap sepeda di Jakarta.